KESRA

Pemkot Palangka Raya Fokus Penanganan Kemiskinan pada 2025

KABAR KALIMANTAN1, Palangka Raya – Pemerintah Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng) menyatakan berfokus pada penanganan kemiskinan pada tahun anggaran 2025.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Kota Palangka Raya, Fauzi Rahman di Palangka Raya, Senin (17/2) mengatakan, upaya penanggulangan kemiskinan di daerah setempat telah dirumuskan melalui sejumlah langkah strategis.

“Langkah tersebut antara lain dengan meningkatkan koordinasi dan sinergi antara instansi terkait penyusunan dan pelaksanaan program-program penanggulangan kemiskinan,” katanya.

Dia menambahkan, sebagai komitmen pemerintah dalam menangani kemiskinan, Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah juga melaksanakan Rakor Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Kota Palangka Raya dan Desk Tagging Program Urusan Penanggulangan Kemiskinan.

“Selain untuk membahas langkah strategis itu, rakor ini juga untuk membahas program wali kota dan wakil wali kota terpilih yang sebelumnya disampaikan lewat visi dan misinya saat kampanye,” katanya.

Apalagi, lanjut dia, usai dilantik ada fokus dan progres 100 hari program kerja wali kota Palangka Raya terpilih.

“Untuk itu, Bapperida membuat fokus sasaran diantaranya peningkatan infrastruktur dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan sosial masyarakat, penataan bantaran sungai, perbaikan drainase kota, dan pembangunan pasar tradisional,” ucap Fauzi.

Bapperida juga akan langsung mensinergikan program yang telah disusun pemerintah dan program kerja wali kota terpilih nantinya. Pihaknya menargetkan saat program kerja tersebut berjalan, ada penurunan jumlah penduduk miskin, ekonomi masyarakat meningkat dan akses pelayanan dasar menjadi terpenuhi.

Fauzi juga menegaskan bahwa peningkatan Infrastruktur, SDM, tata kelola, kesenjangan antar wilayah, dan pendidikan menjadi menjadi faktor penting dalam upaya Pemkot Palangka Raya menanggulangi kemiskinan ke depan.

“Dengan semangat kolaborasi, diharapkan penanggulangan kemiskinan di Kota Palangka Raya dapat berjalan dengan baik dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” katanya.

 

Sumber: ANTARA

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top
error: Content is protected !!