KABARKALIMANTAN1, Doha – Rekor pertemuan lebih berpihak kepada Prancis yang akan menghadapi Australia dalam partai pembuka Grup D Piala Dunia 2022 di Al Janoub Stadium.
Laga itu dihelat pada Selasa (22/11/2022) pukul 22.00 WIB, tapi ditayangkan SCTV pada Rabu dini hari, tepatnya pukul 02.00 WIB. Para penggemar Les Bleus tentu takkan melewatkan partai pembuka Grup D itu.
Kylian Mbappe dkk bahkan diunggulkan menang dengan selisih 1-3 bola. Status juara bertahan dan kualitas para pemain bintang mereka, tentunya akan menjadi nilai plus.
Namun demikian, anak asuh Didier Deschamps itu sebenarnya sedang dalam performa kurang meyakinkan. Mereka hanya memenangi satu dari 5 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Bukan hanya itu, Prancis juga harus mewaspadai Australia yang belakangan sedang tampil baik. Tim besutan Graham Arnold itu memang tak diunggulkan, tapi mereka sedang dalam performa bagus. Melibas 5 lawan di laga terakhir di semua ajang tentu menjadi catatan baik.
Kedua tim bentrok dalam Piala Dunia edisi 2018, dengan Prancis mengamankan kemenangan tipis 2-1. Kala itu mereka lantas diremehkan, sebab Australia dianggap tim ayam sayur. Nyatanya, Prancis yang lambat panas bisa membawa pulang trofi juara.
Total Les Bleus memenangi 3 dari 5 pertemuan melawan tim dari Benua Kanguru itu. Australia sempat sekali mengalahkan Prancis di Piala Konfederasi FIFA pada tahun 2001.
Rekor kehadiran Prancis di Piala Dunia luar biasa, yakni tampil 16 kali dan 7 di antaranya lolos secara beruntun. Prancis juga punya rekor dahsyat lainnya, yakni 3 kali mencapai fase final Piala Dunia dalam 6 edisi terakhir. Catatan itu terbanyak di antara negara lain pada periode yang sama.
Faktor Didier Deschamps juga lebih menguatkan. Ia telah 2 kali melawan Australia. Hasilnya bukan cuma selalu menang, tapi tim asuhan Deschamps mencetak 8 gol dari 2 pertemuan!
PRAKIRAAN FORMASI
