KABARKALIMANTAN1, Jakarta – Laga uji coba antara Indonesia U22 kontra Lebanon akhirnya dipastikan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (12/4/2023).
Ini merupakan pertemuan jilid pertama bagi kedua tim. Pada Minggu (16/4), Indonesia vs Lebanon akan kembali bersua di lokasi yang sama. Rangkaian uji tanding ini merupakan bagian dari persiapan Garuda Muda jelang SEA Games 2023. Pelatih Indra Sjafri bakal melakukan sederet percobaan untuk menemukan kerangka tim yang solid.
Sedangkan kubu Lebanon memanfaatkan laga persahabatan kontra Indonesia sebagai bahan evaluasi sebelum tampil di West Asian Championship (WAFF) di Irak pada 12-20 Juni.
Pelatih Timnas Indonesia, Indra Sjafri, berharap laga uji coba melawan Lebanon bisa mematangkan kolektivitas permainan tim. Pasalnya pemain baru berkumpul mulai 1 April.
Sebelumnya skuad arahan Indra Sjafri sudah menggelar uji coba melawan tim Liga 1 Bhayangkara FC di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. Pertarungan kedua tim berakhir imbang 1-1.
Indonesia berhasil mencetak gol lebih dulu lewat aksi Titan Agung pada menit kelima. Namun, The Guardian mampu membalas lewat Dendy Sulistyawan pada menit ke-75.
“Ini uji coba pertama kita dari 22 pemain yang ada. Ada beberapa catatan yang harus kita perbaiki dan juga mungkin ada beberapa pemain yang mesti kita reposisi dan sebagainya,” kata Indra Sjafri seusai laga.
Selain untuk mengetahui adaptasi pemain terhadap strategi pelatih, uji coba ini sekaligus menjadi ajang seleksi pemain yang akan diboyong ke SEA Games 2023 Kamboja. Dari 34 pemain yang dipanggil, Indra akan memilih 20 nama terbaik.
Alasan Lebanon
Indra Sjafri mengungkapkan alasan mengapa Timnas Indonesia mengundang Lebanon untuk laga uji coba menjelang SEA Games 2023. “Sebenarnya ada beberapa negara yang kita undang, salah satunya Tajikistan, tapi menolak. Yang mau cuma Lebanon,” kata Indra saat jumpa pers di Jakarta, Kamis (13/4).
Indra juga sempat mengundang tim Cina, tapi mereka akan kirim pemain U24. Soalnya tim U23 Cina sedang ikut TC di Kroasia untuk persiapan Olimpiade. “Nah, akahirnya tim U24 pun nggak dapat izin dari klub karena sedang berkompetisi,” ucapnya.
Pelatih yang pernah meraih gelar juara Piala AFF U19 dan U23 ini mengungkapkan ingin mendapat lawan tanding yang setimpal. Misalnya, melawan tim asal Asia Barat yang cocok untuk menjaga kualitas pemain.
“Tentu secara kualitas juga kita ingin uji coba dengan lawan yang seimbang, lebih kuat, dan lebih rendah. Tiga tipikal uji coba itu, harus dilalui oleh pemain -pemain. Untuk uji coba SEA Games ini, kita mensimulasikan seperti lawan kita di klub,” ujar Indra.
Setelah ini Garuda Muda masih akan menjalani satu laga uji coba lagi sebelum lebaran Idul Fitri. Lawan yang sedang dijajaki antara PSM Makassar atau Dewa United.
Timnas Indonesia dijadwalkan terbang ke Kamboja pada 24 April. Adapun pertandingan pertama akan berlangsung pada 29 April dengan melawan Filipina.
Susunan Pemain Indonesia U22 (4-3-3):
Kiper: Muhammad Adisatryo
Bek: Muhammad Fajar Fathurrahman, Amiruddin Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga
Gelandang: David Maulana, Muhammad Fadilla Akbar, Beckham Putra Nugraha
Penyerang: Irfan Jauhari, Titan Agung Bagus, Muhammad Andy Harjito
Pelatih: Indra Sjafri
Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Lebanon:
Jumat (14/4) Jam 20.30 WIB, Live ANTV
Minggu (16/4) Jam 20.30 WIB, Live ANTV
