Gubernur Agustiar Terima Sejumlah Penghargaan, Bukti Pengakuan atas Kinerja Pemprov Kalteng

FacebookWhatsAppXShare

KABARKALIMANTAN1, Palangka Raya — Gubernur Kalimantan Tengah Agustiar Sabran menerima sejumlah penghargaan dari berbagai lembaga nasional sebagai bentuk pengakuan terhadap kinerja pemerintah provinsi dalam bidang pembangunan sumber daya manusia, khususnya pendidikan dan kesehatan.

Salah satu penghargaan terbaru adalah Apresiasi Daerah Peduli Layanan Kesehatan dan Pemenuhan Gizi Anak 2025 dari Kompas TV, yang diserahkan langsung oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin di Jakarta. Penghargaan ini diberikan atas komitmen Pemprov Kalteng dalam memperluas akses layanan kesehatan dan peningkatan gizi anak secara merata, termasuk di wilayah terpencil.

Sebelumnya, Agustiar juga meraih Penghargaan Pemimpin Daerah Award (PDA) 2025 dari iNews, untuk kategori Inovasi Daerah, berkat program unggulan “Satu Rumah Satu Sarjana”, yang ditujukan untuk mendorong akses pendidikan tinggi bagi keluarga kurang mampu.

“Capaian ini tentu tidak terlepas dari dukungan masyarakat, tenaga kesehatan, tenaga pendidik, serta seluruh pihak yang terlibat aktif dalam menyukseskan program-program pemerintah,” ujar Agustiar.

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dan kerja kolektif dalam upaya meningkatkan kualitas layanan publik, khususnya di bidang pendidikan dan kesehatan. Menurutnya, setiap anak di Kalimantan Tengah berhak mendapatkan layanan kesehatan dan pendidikan yang setara, tanpa terhalang oleh akses geografis.

Sebagai bentuk tindak lanjut dari komitmen tersebut, Pemprov Kalteng saat ini mendorong pelaksanaan program “Betang Sehat”, yang merupakan bagian dari kebijakan Kartu Huma Betang. Program ini mencakup lima fokus utama:

  1. Layanan berobat gratis berbasis KTP,
  2. Insentif untuk tenaga kesehatan di desa,
  3. Revitalisasi puskesmas,
  4. Pendampingan bagi ibu hamil dan pasca melahirkan,
  5. Penyediaan satu unit ambulans di setiap desa.

Agustiar juga menyampaikan apresiasi kepada keluarga dan seluruh jajaran yang telah mendukung langkah-langkah pembangunan di Kalimantan Tengah. “Saya bersyukur dan berterima kasih atas dukungan yang terus menguatkan kami dalam menjalankan amanah,” ucapnya.

FacebookWhatsAppXShare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

FacebookWhatsAppXShare
Exit mobile version