KABARKALIMANTAN1, Liverpool – Hasil Liga Inggris tadi malam, Sabtu (29/10/2022) malam dan Minggu dini hari, telah mengubah klasemen. Chelsea dan Liverpool keok, sedangkan duo Manchester mengancam kemapanan Arsenal.
Manchester City semalam meraih kemenangan krusial di laga pekan ke-14 Liga Inggris 2022/2023. Berhadapan dengan tuan rumah Leicester City, The Citizens berhasil menang dengan skor 1-0 lewat tendangan bebas berkelas Kevin De Bruyne di awal babak kedua.
Hasil itu cukup untuk menurunkan Arsenal dari peringkat teratas klasemen sementara. Di bawah mereka, Newcastle United dan Tottenham Hotspur siap menyodok The Gunners, yang baru akan tampil nanti malam.
Sedangkan Manchester United juga tengah bernafsu masuk zona 4 besar alias Liga Champions. Minggu malam nanti pukul 23.30 WIB, tim asuhan Erik Ten Hag bertekad menumpas West Ham United di depan fans sendiri, Old Trafford.
Brono Fernandes dan Christian Eriksen akan menjadi motor serangan Setan Merah dengan penyerang Marcus Rashford atau Cristiano Ronaldo, serta pemain belia Alejandro Garnacho yang mencuri perhatian di debut sebagai starter di pentas Liga Eropa.
“Saya akan lihat situasi sebelum pertandingan. Siapa yang fit serta cocok dengan pola yang akan dimainkan melawan West Ham, akan saya turunkan. Siapapun pemainnya, punya peluang sama. Semua harus memperebutkan posisi di tim utama,” ujar Erik Ten Hag di Manchester Evening News.
Kemenangan atas West Ham, bisa membuat United menggusur Chelsea karena selisih poin hanya satu. Kebetulan Kai Havertz dkk semalam dibantai tuan rumah Brighton dengan skor telak 1-4. Sebuah gol Havertz tak bisa menolong tim dari kekalahan.
3 Gol Bodoh
Brighton berhasil unggul melalui gol Leandro Trossard, Pascal Gross dan gol bunuh diri 2 pemain Chelsea, Ruben Loftus Cheek dan Trevoh Chalobah, yang disebut sebagai gol bodoh.
Tapi gol bodoh lain juga dilakukan Joe Gomez. Gol menit ke-4 itu diawali dari kesalahan backpass bek Liverpool tersebut. Dia tidak melihat posisi kiper Alisson Becker jauh dari bola. Rodrigo Moreno pun merebut bola dan menceploskan ke gawang kosong. Gol. Skor akhir laga di Anfield itu adalah 1-2.
Berkat hasil ini, Brighton naik ke peringkat tujuh dengan raihan 18 poin. Sementara Chelsea harus rela terdepak ke peringkat 5 klasemen. Kekalahan Liverpool juga membuat The Reds tertahan di peringkat ke-9 setelah menempuh 12 pertandingan.
Hasil Pertandingan
Sabtu, 29 Oktober 2022
Leicester vs Manchester City 0-1
Bournemouth vs Tottenham 2-3
Brentford vs Wolves 1-1
Brighton vs Chelsea 4-1
Crystal Palace vs Southampton 1-0
Newcastle vs Aston Villa 4-0
Fulham vs Everton 0-0
Jadwal Pertandingan
Minggu, 30 Oktober 2022
01:45 WIB – Liverpool vs Leeds
21:00 WIB – Arsenal vs Nottingham Forest
23:15 WIB – Manchester United vs West Ham (Live SCTV)
Klasemen Sementara
