Kalimantan Tengah

Wali Kota Palangka Raya : Hadapi Omicron, PPKM Mikro Diperkuat

KABARKALIMANTAN1, Palangka Raya – Varian baru omicron sudah muncul di beberapa daerah terutama Jakarta. Di Kota Palangka Raya sendiri, varian COVID-19 ini belum ada terdeteksi. Oleh sebab itu, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin meminta kepada masyarakat tetap waspada dan meningkatkan protokol kesehatan (prokes).

Selain itu Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mikro di tingkat kelurahan perlu ditingkatkan, dengan melibatkan semua kalangan baik masyarakat, RT/RW dan kelurahan.

“Himbauan dan sosialisasi harus dijalankan untuk mengantisipasi adanya peningkatan kasus COVID-19. Di tingkat RT/RW perlu adanya peningkatan pengawasan mobilitas masyarakat agar tidak menimbulkan klaster baru atau yang memungkinkan penyebaran covid terjadi,”kata Fairid.

Begitu juga Tim Satgas perlu meningkatkan pengawasan di tempat-tempat yang dinilai bisa menjadi awal penyebaran COVID-19. Masyarakat diminta taat terhadap prokes yang selama ini sudah di galakan setiap waktu oleh pemerintah. Karena hal itu dimaksudkan untuk mencegah atau memutus penyebaran COVID-19 di Kota Palangka Raya.

“Jangan lengah, saat melaksanakan mobilitas sehari-hari hendaknya tetap melaksanakan prokes, jangan lagi menganggap remeh virus ini, yang mana selama ini sudah cukup banyak korban akibat virus ini,” tukasnya.

Ditambahkan, terkait vaksin anak yang saat ini sedang digalakkan, hendaknya orangtua mendukung hal itu, karena sebentar lagi anak-anak akan melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), sehingga mencegah terjangkitnya virus corona. (MGN/TVA)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top
error: Content is protected !!