KABARKALIMANTAN1, Palangka Raya —Sosok Nadalsyah sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Kalteng, seolah menjadi magnet kuat bagi sejumlah kalangan, tak terkecuali Ferry S Lesa. Nama Ferry sendiri, sudah tak asing lagi di kancah politik.
Sejak 2004, telah memulai debut sebagai politisi di PDI-P dan pernah duduk di kursi DPRD Kota Palangka Raya periode 2014-2019. Namun setelah itu, perlahan-lahan mulai menghilang dari dunia politik dan sempat terlintas ingin pensiun sebagai politikus karena ingin fokus jadi pengusaha.
Tetapi seiring berjalannya waktu, Ferry mengurungkan niatnya dan memilih kembali melanjutkan karir politik dengan bergabung di partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Dalam kepengurusan DPD Demokrat Kalteng periode 2021-2026, Ferry dipercaya sebagai Wakil Ketua XI Bidang Kepemudaan.
“Melihat kepimpinan Nadalsyah yang sangat luar biasa. Dengan kesederhanaan dan kebijakan beliau. Inilah yang membuat ketertarikan saya. Ditambah lagi Partai Demokrat yang dipimpin AHY seorang muda dan sebagai pemimpin masa depan,”ungkap Mantan Sekertaris Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalteng ini.
Karena alasan itulah, menurut Ferry, ia akhirnya berlabuh di partai berlambang mercy ini. Walau tak dipungkiri pasti ada suara sumbang ‘loncat sana loncat sini’. Tetapi dalam suatu partai politik itu, hal ini sangatlah dinamis dan biasa terjadi, tergantung dengan hak pribadi masing-masing.
Setelah ia bergabung di Demokrat, tentu saja Ferry mempunyai target agar bisa berkoalisi dengan rakyat dan bertekad ikut berjuang dan memajukan partai.
“Puji Tuhan saya merasa lebih semangat bersama Demokrat untuk berkoalisi bersama rakyat. Seperti ada energi baru saya di dunia politik,”ujarnya. (TVA)
