Mbappe Belum Laku, PSG Segera Resmikan Transfer Dembele

FacebookWhatsAppXShare

KABARKALIMANTAN1, Paris – Nasib transfer Kylian Mbappe (24) masih menggantung tak menentu, tapi klubnya, Paris Saint-Germain telah move on. Le Parisien itu telah melupakan Mbappe dengan fokus memburu striker Barcelona yang juga rekan Mbappe di Timnas Prancis, Ousmane Dembele (25).

PSG dibuat pusing Mbappe sebab top skor Piala Dunia 2022 itu enggan meneken kontrak baru yang kadaluarsa musim 2024. Artinya, pemain mahal ini bisa pergi dengan gratis. PSG sebenarnya sudah sepakat menjual Mbappe saat Al Hilal melempar tawaran €300 juta yang sekaligus memecahkan rekor transfer Neymar Jr €222 juta dari Barcelona ke PSG).

Gaji yang ditawarkan Al Hilal pun fantastis, sebesar €700 juta setahun, yang merupakan gaji tertinggi di dunia. Syaratnya, Mbappe cukup bermain di Liga Pro Arab Saudi setahun saja, sebelum bebas pergi dengan gratis ke Real Madrid. Nyatanya, Mbappe menolak dan ingin bertahan di PSG, demi mendapat bonus loyalitas sebesar €180 juta.

PSG yang kesal lantas mengasingkan Mbappe. Ia tak dibawa ke tur Asia, dan ditetapkan di Ligue 1 musim depan, ia akan terus duduk di bench sebagai cadangan mati alias tak dimainkan sama sekali. Perlakuan PSG pada Mbappe lantas mengundang kecaman Perdana Menteri Prancis dan Asosiasi Pemain Sepak bola Profesional Prancis.

Sebagai gantinya, PSG akan memaksimalkan Neymar bersama Marco Asensio (Real Madrid), Milan Skrinar (Inter Milan), Manuel Ugarte (Sporting CP) dan bintang baru lain yang akan menyusul ke Parc des Princes.

Harga Dembele

Niat PSG untuk memboyong Dembele sudah dapat lampu hijau Barcelona yang selama ini memblokir tiap kali ada klub peminat. Kedua belah pihak mulai melakukan negosiasi terkait dengan biaya transfer.

Awalnya, PSG ingin menebus klausul pelepasan yang ada di kontrak Dembele. Harganya €50 juta. Namun, klausul tersebut hanya berlaku hingga 31 Juli 2023. Setelahnya, klausul pelepasan Dembele naik jadi dua kali lipat. Untuk bisa memboyongnya secara otomatis, PSG jadi harus membayar sebesar €100 juta.

Menurut Marca, PSG tetap akan mencoba melakukan negosiasi harga seperti biasa dengan Barcelona. Harapannya, kedua klub bisa mencapai kesepakatan soal harga. Bisa saja tetap sepakat di angka €50 juta, lebih rendah atau lebih tinggi dari harga awal.

Laporan tersebut juga menjelaskan, Barcelona sempat melirik celah untuk memasukkan nama Marco Verratti, gelandang Italia milik PSG, dalam proses negosiasi. Verratti sendiri ingin hengkang, tapi PSG tak ingin melepasnya.

Dembele sendiri sudah menyatakan minat berlabuh ke Parc de Princes, bahkan sudah sepakat secara verbal dengan penawaran kontrak yang diajukan PSG. Ia sepakat akan menerima durasi kontrak 5 tahun dengan gaji lebih besar dibanding di Barca. Dembele antusias sebab ia yakin akan jadi bintang utama setelah Lionel Messi pergi dan segera disusul Mbappe.

Agar tak rugi besar, PSG mematok harga Mbappe di kisaran €200 juta, atau lebih murah €100 juta dari tawaran Al Hilal. Namun meski sudah didiskon sepertiga, harga tersebut tetap sulit dijangkau, bahkan oleh klub-klub besar di Eropa.

Oleh karena itu, manajer Liverpool, Jurgen Klopp tertawa ketika muncul laporan yang menyebut Mbappe akan berlabuh ke Anfield. “Soal rumor Mbappe ke Liverpool? Kami tertawa mendengarnya,” ucap dia seperti dilansir dari Eurosport.

Saat ini hanya Arsenal dan (terutama) Chelsea yang masih mungkin menggelontorkan dana besar untuk Mbappe. Kedua klub sudah kasak-kusuk, meski sejatinya mereka telah belanja pemain besar-besaran.

Masalahnya, Mbappe ingin main di Liga Champions sedangkan Chelsea absen. Arsenal punya peluang, tapi Mbappe hanya ingin main untuk Madrid. Jika berlabuh sebentar, ia pun lebih memilih gabung Manchester United, yang kini sudah dapat Rasmus Hojlund.

FacebookWhatsAppXShare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *