Sepakbola

Kualifikasi Piala Asia U20, Pantang Remehkan Timor Leste di Surabaya

KABARKALIMANTAN1, Surabaya – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) mengingatkan Roberto Kwateh dkk agar tak meremehkan Timor Leste dalam laga perdana Grup F babak kualifikasi Piala Asia U20 2023. Pantangan itu mutlak sebab STY tak ingin hal itu jadi bumerang.

“Bola itu bundar dan siapa pun tak boleh diremehkan. Pemain jangan sampai lengah dan harus berjuang maksimal,” kata dia kepada wartawan dalam jumpa pers di Surabaya, Selasa (13/9/2022).

Indonesia akan menghadapi Timor Leste di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/9), pukul 20.00 WIB, live di Indosiar. Di Grup F, selain Indonesia dan Timor Leste juga dihuni Vietnam dan Hong Kong yang akan bertanding Rabu sore di stadion sama.

Menurut STY, Timor Leste pada turnamen AFF U19 beberapa waktu lalu telah menunjukkan kualitasnya meski tak lolos ke babak semifinal. Pola permainan mereka berbeda dengan Timoor Leste saat masih mudah jadi bulan-bulanan tim di Asia Tenggara.

“Timor Leste sudah lebih baik sekarang. Ini harus menjadi motivasi pemain agar tetap fokus di lapangan,” ucap pelatih Korea Selatan pada Piala Dunia 2018 tersebut.

Sementara itu pelatih Timor Leste, Gopalkrishnan Ramasamy, memahami jika Indonesia didukung penuh oleh suporter. “Itu akan bisa menambah semangat. Tapi saya juga minta ke pemain, agar tak terlalu terpengaruh,” ujar Gopalkrishnan Ramasamy.

Ia akan melihat cara bermain tim asihan Shin Tae-yong di beberapa menit awal, untuk menentukan kontra strateginya. “Agar kami bisa menentukan apakah harus main terbuka, atau mengandalkan counter attack. Kami ingin mencuri angka di laga ini,” ujarnya.

Shin juga berpesan kepada pemainnya untuk bekerja semaksimal mungkin demi lolos ke putaran final Piala Asia U20 di Uzbekistan pada 2023. “Pasti kami akan berusaha untuk lolos ke Uzbekistan tahun depan,” lanjutnya.

Stadion Gratis

Shin sudah mengumumkan 23 pemainnya dan optimistis lolos karena sudah terjalin kecocokan antarpemain. Selama pemusatan latihan di Surabaya, skuad timnas dihuni 30 pemain sehingga ada 7 pemain yang dipulangkan ke klub masing-masing. Persija menyumbangkan pemain terbanyak dengan 8 orang, diikuti Persis Solo, Bhayangkara FC, dan Persebaya, 2 pemain.

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menyampaikan pemain kali ini merupakan cikal bakal skuad untuk Piala Dunia U20 tahun 2023. “Saya harap Marselino Ferdinan dan kawan-kawan berjuang maksimal, fokus, disiplin dan tidak meremehkan lawan pada ajang Kualifikasi Piala Asia U20,” kata Iriawan.

Pemilihan Stadion Gelora Bung Tomo sendiri merupakan bantuan dari Pemerintah Kota Surabaya, alias gratis. Hal ini disampaikan Wakil Ketua Asprov PSSI Jawa Timur, Amir Burhanuddin. ‘’Sebagai Ketua Panpel sekaligus mewakili PSSI, saya mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Surabaya atas kontribusnya. Selama kualifikasi Piala Asia U20, PSSI tak mengeluarkan sepersen pun,” ujar Amir.

Sebelumnya Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, juga memberikan “perhatian lebih” pada timnas Piala AFF U16 saat berlaga di Stadion Maguwaharjo. Hal serupa dilakukan Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono, pada Timnas U19, serta Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, pada timnas senior di FIFA Matchday melawan Curacao (24/9).

‘’Hal-hal seperti ini yang diinginkan PSSI. Banyak pemerintah daerah yang menggratiskan untuk biaya stadion dan lain-lain. Antusiasme kepala daerah ini yang perlu didukung. Karena mereka juga ingin sepak bola di Tanah Air maju,’’ imbuh Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

PRAKIRAAN FORMASI
Indonesia XI (3-5-2):

Cahya Supriadi (GK), Ahmad Rusadi, Muhammad Ferrari, Kakang Rudianto (B); Marselino Ferdinan, Arkhan Fikri, Dimas Juliono Pamungkas, Subhan Fajri, Alfriyanto Nico Saputro (T); Hokky Caraka, Rabbani Tasnim Siddiq (D)
Pelatih: Shin Tae-yong

Timor Leste XI (4-4-2):
Pablo De Jesus (GK); Jaimeto Soares, Rivaldo Soares, Tonito Belo, Sandro Lima (B): Zenedine Lopez, Edencio Da Costa, Olagar Xavier, Revelino Martins (T); Luis Libeiro, Mario Quintao (D)
Pelatih: Gopalkrishnan Ramasamy

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top