Kalimantan Tengah

Ketua Garda Pemuda Nasdem Kalteng Berikan Bantuan 200 Paket Sembako

KABARKALIMANTAN1, Palangka Raya —Musibah banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kalimantan Tengah terutama di ibukota provinsi ini, menggugah empati berbagai elemen untuk memberikan bantuan baik berupa paket sembako ataupun nasi bungkus ataupun kebutuhan mendesak lain yang memang diperlukan para korban terdampak.

Seperti yang dilakukan salah satu sayap organisasi besutan Surya Paloh. Di dua lokasi berbeda di Kota Palangka Raya, yakni Jalan Mendawai dan Pelatuk, sebanyak 200 paket sembako dibagikan oleh Ketua Garda Pemuda Nasdem Kalteng, Erlan Audri.

Ia berharap bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban para korban yang terdampak dan berdoa agar banjir segera surut, sehingga masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti biasa.

Sementara itu dari data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Palangka Raya, tercatat sebanyak 31.000 jiwa yang terdampak banjir, terbanyak berasal dari Kecamatan Pahandut yaitu sebanyak 23.000 jiwa.

Untuk jumlah pengungsi tercatat 3.662 jiwa tersebar di 28 posko. Sedangkan data sementara yang mengungsi di posko bencana banjir Gedung KONI Palangka Raya, yaitu 233 jiwa. Data ini sewaktu- waktu bisa berubah. (TVA).

 

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top