KABARKALIMANTAN1, Jakarta – Suasana DPP Partai Demokrat di seberang taman Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat ini meriah. Gubernur DKI, Anies Baswedan, pagi ini bertandang ke kantor DPP, bertemu Ketua Umum, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.
Ratusan kader Demokrat yang hadir di lokasi terdengar meneriakkan yel-yel “Anies-AHY”. Para kader juga membawa poster berisikan dukungan yang bertuliskan “AA Gerakan Perubahan dan Pembaruan”.
“Ayo, ayo Anies-AHY, ku yakin, kita pasti menang,” teriak para kader.
Belum diketahui apa saja agenda Anies saat berkunjung ke DPP Demokrat hari ini. Namun, Kepala Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat Andi Arief sempat mengatakan kunjungan Anies ke Kantor DPP Partai Demokrat akan menjawab harapan publik terkait duet Anies dan AHY di Pilpres 2024.
Sedianya, Jumat siang kru Demokrat akan menggelar talkshow terkait Tragedi Sepakbola di Kanjuruhan dengan nara sumber Yoyok Sukawi (anggota DPR RI Komisi X), Rahmad Darmawan, Sigit Nugroho, Zaky perwakilan The Jakmania.
“Harus kita geser waktunya, soalnya pada Jumat DPP akan ada acara besar. Pak Anies akan bertemu dengan Ketum. Kita tentu mendukung semua kegiatan partai,” ujar Yoyok yang juga menjabat sebagai Ecxo PSSI dan Ketua Asprov PSSI Jateng tersebut, Kamis (6/10/2022).
Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrat, Andi Arief, menyebut kedatangan Anies ini sangatlah dinanti kader partainya di seluruh Tanah Air.
“Selain juga menjawab harapan publik yang menginginkan Anies maju sebagai kandidat Presiden 2024 berpasangan dengan Ketum Agus Harimurti Yudhoyono,” kata dia dalam keterangan tertulis, Kamis lalu.
Andi menyebut banyak pihak yang bertanya dan bahkan meragukan apakah Anies akan memilih AHY sebagai pasangan calon wakil presiden pascadeklarasi di Partai Nasdem. “Hal ini wajar, mengingat cara pendeklarasian Anies berlangsung tidak normal,” ujarnya.
Namun, Andi menyebut Partai Demokrat yakin, akan ada pertanda baik dengan berlangsungnya pertemuan besok. “Makin meneguhkan bahwa Anies adalah bagian dari tokoh perubahan dan perbaikan bersama Partai Demokrat,” ujarnya.
Sementara, Anies belum bersedia berkomentar banyak soal pertemuan ini. “Tunggu saja besok,” kata dia kepada wartawan Kamis kemarin.
Pilih yang Terbaik
Sebelumnya, Anies resmi diusung Partai Nasdem menjadi capres dalam perhelatan Pemilihan Presiden 2024. Keputusan ini diumumkan langsung oleh Ketua Umum, Surya Paloh. Sebelumnya, Anies disandingkan dengan dua bakal Capres lainnya, yakni Panglima TNI, Andika Perkasa, dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
“Kenapa Anies? Jawabannya adalah why not the best?” kata Surya Paloh dalam pidatonya di Nasdem Tower, Jakarta, Senin (3/10). “Kami telah menerima berbagai masukan, saran, serta berkontemplasi sebelum memutuskan menunjuk Anies sebagai Capres.”
Surya menyebut Anies menjadi sosok yang mampu untuk meneruskan pembangunan di Indonesia. Ia juga menilai prinsip dan perspektif Anies sejalan dengan apa yang diyakini oleh Partai NasDem.
“Inilah mengapa akhirnya Nasdem memilih sosok Anies Baswedan. Kami memikirkan masa depan bangsa ke depan. Insya Allah jika Anies terpilih jadi Presiden, pimpinlah bangsa ini jadi bangsa yang lebih bermartabat, yang mampu membentuk karakter daripada bangsa ini sejatinya,” ujarnya.
“Bang Surya dan Nasdem mengajak kami berdampingan, mengajak bersama memperbaiki yang kurang tuntas. Kami terima dengan rendah hati dan siap menjawab tantangan itu,” kata Anies.
Saat ini, salah satu yang digadang-gadang jadi poros koalisi untuk Pemilu 2024 adalah Nasdem, Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera atau PKS. Meski belum ada keputusan resmi, Demokrat sudah mengungkapkan kedekatan Anies dengan AHY.
Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, menyebut rekam jejak Anies selaras dengan nilai-nilai yang diperjuangkan Partai Demokrat. “Semangat perubahan dan perbaikan. Ketum AHY sering berkomunikasi dengan beliau. Sangat dekat,” katanya.
