Daftar Bacawagub Kalteng, Timerasi Incar Berpasangan dengan Razak?

FacebookWhatsAppXShare

KABARKALIMANTAN1, Palangka Raya – Timerasi Labat telah mendaftarkan diri sebagai bacawagub Kalteng periode 2024-2029 ke Partai Golkar dan Gerindra. Akademisi sekaligus pendeta ini mengaku telah berkonsultasi dengan sejumlah tokoh di Kalteng seperti mantan Wakil Gubernur Kalteng Nahson Taway.

Saat mendaftar ke Partai Gerindra Kalteng, Senin (13/5/2024), Timerasi didampingi salah satu tokoh perempuan Dayak Mutiara Usop.

Timerasi mengungkapkan alasannya mendaftar sebagai bacawagub karena merasa cocok menjadi nomor dua di Kalimantan Tengah.

Hal ini yang diinginkan tokoh-tokoh Kalteng, seperti Nahson, Yudon dan lain-lain ini berpikir, memang selayaknya untuk Kalteng ini muslim lebih banyak, sehingga wajar untuk yang jadi gubernur adalah muslim.

” Tetapi untuk wakil hendaknya non muslim. Intinya kita melihat perkembangan politik di Kalteng, sehingga kita daftarkan diri sebagai bakal calon wakil gubernur,” ujarnya .

Ia berharap, dengan dirinya yang masuk dalam bursa Pilkada Kalteng, diharapkan ada pasangan muslim dan non muslim yang ikut mewarnai Pilkada Kalteng pada November 2024 mendatang.

Berdasarkan hasil konsultasi politik  tokoh-tokoh Kalteng dengan H Rasyid dan H Ruslan, memang bersepakat untuk mendukung Abdul Razak sebagai bacagub Kalteng.

“Karena saya juga atas dorongan tersebut bukan keinginan saya pribadi lalu, saya mengikuti apa yang menjadi dorongan tersebut, sehingga saya berpikir juga sepakat bahwa pak Razak adalah sangat cocok untuk pemimpin Kalteng ini untuk periode 2024-2029,” imbuhnya.

Sementara itu Sekretaris DPD Partai Gerindra Kalteng Agus Pramono mengatakan akan memproses berkas Timerasi sesuai dengan mekanisme partai Gerindra.

“Nanti siapa yang memang visi-misinya sama dan tujuannya sama, dengan Gerindra, maka dia yang akan diproses selanjutnya. Proses itu, terakhir ada fit dan proper test. Disitu kita bisa menentukan, dipasangkan dengan siapa cocoknya, dan hasil survei akan dipertimbangkan,”pungkasnya.

Timerasi Labat merupakan pendaftar Bacawagub Kalteng yang ke lima. Dari sebelumnya sudah ada empat andidat yang mendaftar bacawagub Kalteng, yakni Ketua DPW Partai Nasdem Kalteng Faridawaty Darland Atjeh, Politikus Partai Gerindra Jentung Wisnu Murti, Eks Bupati Murung Raya dua periode dan Politikus Partai Gerindra Yuandrias.  (tva)

 

 

 

 

 

FacebookWhatsAppXShare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *