Cegah Pungli, Kanit Provos Polsek Seruyan Hilir Sosialisasi di Pasar Saik

FacebookWhatsAppXShare

KABAR KALIMANTAN 1, Kuala Pembuang – Kanit Provos Polsek Seruyan Hilir, Polres Seruyan, Polda Kalteng, terus melakukan sosialisasi Saber Pungli baik secara tatap muka, melalui spanduk maupun media daring. Hal ini sebagai upaya untuk meminimalisir terjadinya pungutan liar terutama pada pelayanan publik.

Seperti saat ini, PS. Kanit Provos Polsek Seruyan Hilir Bripka Marliannoor melakukan sosialisasi Saber Pungli secara tatap muka di Pasar Saik Jalan Ais Nasution Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan, Kamis (16/6/2022) pagi.

Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto,  melalui Kapolsek Seruyan Hilir Ipda Fahroni mengatakan, Pungli telah merusak sendi-sendi kehidupan bermasyarakat, untuk itu perlu dicegah dengan melakukan sosialisasi secara masiv kepada masyarakat.

“Kami menyampaikan kepada masyarakat yang ada di Pasar Saik, agar ikut berperan serta dalam pencegahan pungutan liar,” ujar Kapolsek. (YAD)

FacebookWhatsAppXShare

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *