Internasional

Xavi Puji Ten Hag, MU Siapkan Kejutan buat Barca

KABARKKALIMANTAN1, Manchester – Manajer Barcelona Xavi Hernandez memuji Erik Ten Hag, manajer Manchester United. Erik mampu mengubah Setan Merah kembali mengerikan musim ini. Tak hanya di liga domestik, tapi juga di fase play off knock out atau 16 Besar Liga Eropa.

Karena pujian disampaikan jelang lawatan Barca ke Old Trafford, Jumat (24/2/2023) dini hari, maka bisa saja itu dinilai sebagai psywar yang melenakan. “Ini bukan soal pujian, tapi tentang trofi. Fokus pada laga ke depan,” komentar Ten Hag.

Ia bertekad memberikan versi yang lebih baik dari timnya. Erik Ten Hag mengatakan bahwa Manchester United akan memberikan kejutan bagi Barcelona.

Di leg pertama, Manchester United tampil memuaskan saat menahan imbang Barcelona di Camp Nou. Mengandalkan kecepatan Marcus Rashford dalam skema serangan balik, Manchester United berhasil pulang dengan hasil imbang 2-2.

“Bagus kami menahan seri, tapi sejujurnya kami pulang dari Barcelona seperti tim yang mengalami kekalahan. Semestinya kami menang, tapi itulah sepak bola,” ujar Rashford yang memborong 2 gol di laga terakhir MU (menang 3-0 atas Leicester City).

Di leg kedua, Erik Ten Hag memberikan sedikit spoiler tentang laga penentuan nasib mereka di Liga Europa tersebut. Ten Hag menyatakan bahwa timnya akan tampil berbeda dengan apa yang dimainkan saat di Camp Nou.

“Apa yang kami lakukan berbeda, anda akan lihat besok di lapangan. Kami punya ide lain,” ujar Ten Hag dalam konferensi pers jelang laga melawan Barcelona dikutip dari BBC.

Barca Tak Takut

Xavi sendiri mengaku antusias jelang lawatannya ke Manchester. Ia mengaku sangat terpacu untuk bisa menang di kandang Setan Merah. Ia sadar, Old Trafford di musim ini tidak ramah untuk tim tamu. MU sudah 17 laga tanpa kekalahan stadion legendaris itu.

“Sebuah kehormatan bagi saya bisa kembali ke Old Trafford, di mana stadion ini merupakan salah satu stadion terbaik yang dimiliki salah satu tim terbesar di dunia,” sambung Xavi kepada Times Sport.

Soal rekor MU di situ, Xavi mengaku tidak taut. “Apakah saya takut bermain di Old Trafford? Tidak! Malah sebaliknya, saya justru termotivasi,” sambung Xavi.

Sialnya, Barcelona tidak berada dalam kondisi terbaik mereka saat berhadapan dengan Manchester United nanti. Dua gelandang andalan mereka, Pedri dan Gavi, harus absen karena masalah cedera dan juga suspensi.

Pemain sayap Barca, Ferran Torres, bahkan sempat menyebut timnya harus kerja ekstrta keras untuk mengalahkan United. “Kalau mau menang di Old Trafford, pemain Barca harus siap menederita. Kami juga harus terus berlari, seakan hari esok tidak ada laga lagi. Kesabaran akan menjadi kunci di pertandingan nanti,” kata Torres.

PRAKIRAAN FORMASI XI

Rekap hasil play-off Liga Europa 2022/23 (Leg I)

Salzburg 1-0 AS Roma
(Nicolas Capaldo 88′)

Barcelona 2-2 Man United
(Marcos Alonso 50′, Raphinha 76′; Marcus Rashford 52′, Jules Kounde (OG) 59′)

Ajax 0-0 Union Berlin

Shakhtar Donetsk 2-1 Rennes
(Dmytro Kryskiv 11′, Artem Bondanrenko (P) 45′; Karl Toko Ekambi 59′)

Sevilla 3-0 PSV Eindhoven
(Youssef En-Nesyri 45+2′, Lucas Ocampos 50′, Nemanja Gudelj 55′)

Sporting 1-1 Midtyjlland
(Sebastian Coates 90+4′; Emam Ashour 77′)

Juventus 1-1 Nantes
(Dusan Vlahovic 33′; Ludovic Blas 60′)

Leverkusen 2-3 AS Monaco
(Moussa Diaby 48′, Florian Wirtz 59′; Lukas Hradecky (OG) 9′, Krepin Diatta 74′, Axel Disasi 90+2′)

Jadwal knockout play-off Liga Europa 2022/23 (Leg II)
Jumat, 24 Februari 2023

00.45 WIB | PSV vs Sevilla
00.45 WIB | Nantes vs Juventus
00.45 WIB | Midtyjlland vs Sporting
00.45 WIB | AS Monaco vs Leverkusen
03.00 WIB | Union Berlin vs Ajax
03.00 WIB | AS Roma vs Salzburg
03.00 WIB | Rennes vs Shakhtar Donetsk
03.00 WIB | Man United vs Barcelona

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top
error: Content is protected !!