Waket II DPRD Katingan Nakhodai IKA PMII Kalteng

KABARKALIMANTAN1, KASONGAN – Wakil Ketua II DPRD Katingan, Wiwin Susanto dipercaya sebagai Ketua terpilih Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kalteng periode 2025-2030.

Musyawarah Wilayah (Muswil) yang berlangsung demokratis dan penuh kekeluargaan ini menjadi penanda solidaritas dan kesepahaman apara alumni PMII Kalteng dalam menentukan nahkoda baru organisasi.

“Saya mengucapkan terimakasih atas dukungan dan kepercayaan kepada saya sebagai ketua IKA PMII Kalteng Periode 2025-2030,” ujar Wiwin.

Ia menegaskan komitmennya untuk memperkuat peran IKA PMII dalam pembangunan daerah. Peran ini harus hadir sebagai mitra strategis pemerintah, dengan alumni yang berperan nyata di segala bidang pembangunan.

“Saya berharap semua alumni PMII Kalteng dapat berkontribusi nyata, tidak hanya intuk daerah tetapi juga untuk bangsa dan negara,” tandasnya.

Ia juga berharap, seluruh pengurus dan anggota IKA PMII untuk dapat bahu-membahu saling membantu dan saling bertukar pikiran untuk memajukan dan menjalankan program kerja IKA PMII Kalteng. (DMS/KK1/IST)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *