Internasional

Separuh Langkah MU dan Newcastle di Final Carabao Cup

KABARKALIMANTAN1, Nottingham – Kemenangan di kandang lawan pada semifinal Carabao Cup atau Piala Liga jadi modal besar bagi Manchester United dan Newcastle United.

Di Stadion The City Ground, Kamis (26/1/2023) dini hari, MU membantai tuan rumah Nottingham Forest 0-3. Sebelumnya Newcastle menang tipis 1-0 atas Southampton (25/1).

Anak asuh Erik Ten Hag langsung menekan setelah peluit sepak mula berbunyi. Marcus Rashford dkk tampak berniat mencetak gol cepat. Rashford memenuhi ambisi gol cepat MU.

Menggiring bola sejak dekat area garis tengah, winger timnas Inggris tersebut kemudian menggiring bola sendirian melewati Joe Worrall dan Remo Freuler. Setelah masuk ke kotak penalti sebuah tendangan kaki kiri menerobos sisi kanan gawang lawan. Gol, 1-0.

Forest perlahan mulai mengintip celah di pertahanan tamu yang tak bisa mempertahankan ritme. Pada menit ke-23, Forest mencetak gol melalui Surridge. Namun melalui bantuan VAR, wasit menganulir karena Surridge lebih dulu offside.

Peluang emas Forest lainnya diperoleh Gustavo Scarpa yang melepas tembakan voli dari luar kotak penalti pada menit ke-27. Bola diblok David De Gea. Selain kiper, performa bek Lisandro Martinez juga dipuji hingga ia terpilih sebagai man of the match.

MU yang berada dalam posisi tertekan, justru mencetak gol kedua pada menit ke-45. Wout Weghorst menyambar bola rebound hasil tembakan Antony yang diblok Wayne Hennesey. Skor 2-0.

Sebuah sepakan Christian Eriksen pada menit ke-51 membentur mistar kanan atas mistar gawang Forest. Usai kedua kubu melakukan pergantian pemain, laga lebih hidup. Alejandro Garnacho, Fred, Anthony Elanga, dan Facundo Pelistri masuk lapangan.

Semenit jelang laga bubar Fernandes menyarangkan gol ketiga MU. Kegagalan barisan pertahanan Forest menghalau bola secara sempurna dimanfaatkan oleh Anthony Elanga untuk melepas assist ke Fernandes. Tanpa control, ia menghajar bola menyusur tanah.

Skor 3-0 menutup laga ini. Selanjutnya MU akan menjamu Forest pada leg kedua yang akan berlangsung di Stadion Old Trafford pada 1 Februari.

RAPOR PEMAIN:
Nottingham Forest: Hennessey (5), Aurier (6), Worrall (5), McKenna (6), Lodi (5), Freuler (5), Scarpa (6), Danilo (7), Gibbs-White (7), Johnson (6), Surridge (6).
Subs: Colback (6), Lingard (6), Dennis (5), O’Brien (6), Williams (6).
Manchester United: De Gea (6), Wan-Bissaka (6), Lindelof (7), Martinez (8), Malacia (6), Casemiro (7), Eriksen (7), Fernandes (7), Antony (7), Rashford (8), Weghorst (8).
Subs: Garnacho (6), Fred (6), Pellistri (6).
Man of the match: Lisandro Martinez.

Newcastle Menang Tipis

Sehari sebelumnya, Newcastle mengalahkan Southampton dalam leg pertama semifinal leg 1 di Stadion St. Mary, Rabu (25/1) dini hari waktu Indonesia. Laga 2 klub penghuni kompetisi level teratas Liga Inggris itu berlangsung timpang.

Newcastle yang merupakan kesebelasan penghuni zona Liga Champions, lebih mendominasi. Setelah sederet peluang yang terbuang percuma, Newcastle akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-73 melalui Joelinton.

Pergerakan Alexander Isak dari sisi kanan menyediakan assist bagi Joelinton yang dengan mudah mendorong bola masuk ke gawang. Tim tamu memimpin 1-0.

Dua menit berselang Southampton membuat gawang Newcastle bergetar. Umpan James Ward-Prowse diselesaikan Adam Armstrong. Untuk kali kedua wasit menganulir gol di laga ini lantaran handsball.

Southampton harus bermain dengan 10 orang setelah Duje Caleta-Car mendapat kartu merah. Hingga laga selesai, skor tidak berubah. Leg kedua pertemuan Soton dan Newcastle akan berlangsung pada 31 Januari di Stadion St. James Park.

HASIL DAN JADWAL CARABAO CUP

Semifinal Leg 1
24 Januari
Southampton vs Newcastle United: 0-1
(Joelinton 73′)

25 Januari
Nottingham Forest vs Manchester United: 0-3
(M. Rashford 6′, W. Weghorst 45′, B. Fernandes 89′)

Semifinal Leg 2
31 Januari
Newcastle United vs Southampton
St James’ Park Stadium

1 Februari
Man Utd vs N Forest
Old Trafford Stadium

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top
error: Content is protected !!