Nadalsyah Lantik 132 Pejabat

KABARKALIMANTAN1, Muara Teweh – Bupati Barito Utara Nadalsyah melantik sebanyak 132 pejabat eselon dan fungsional, administrator, pengawas, dan kepala sekolah di lingkup pemerintah kabupaten setempat, di Gedung Balai Antang Muara Teweh, Senin (3/4/2023).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Barito Utara, Sri Hartati menyampaikan pejabat itu terdiri dari pimpinan tinggi pratama sebanyak 13 orang, pejabat administrator sebanyak 44 orang.

Kemudian pejabat pengawas sebanyak 23 orang, kepala sekolah sebanyak 43 orang, pengawas sekolah sebanyak 3 orang, kepala puskesmas 2 orang, penyesuaian pejabat fungsional sebanyak 4 orang.

Kegiatan itu dilaksanakan sesuai dengan undang undang nomor 05 tahun 2014 tentang aparatur sipil negara, peraturan pemerintah no. 11 tahun 2017 tentang managemen pegawai negeri sipil, peraturan pemerintah daerah Kabupaten Barito Utara No 03 tahun 2022.

Bupati Barito Utara Nadalsyah dalam sambutannya menyampaikan, pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan kali ini adalah untuk menindaklanjuti hasil seleksi job fit beberapa hari lalu.

Dengan telah selesainya seluruh tahapan seleksi terbuka atau lelang jabatan dan uji kompetensi (job Fit) dalam rangka mutasi rotasi pemangku jabatan pimpinan tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Utara.

Ia mengucapkan selamat bekerja dengan harapan mereka mampu membuktikan kemampuan dengan menunjukkan prestasi kerja yang baik di masa yang akan datang.

Sedangkan kepada yang mendapatkan rotasi jabatan dapat segera beradaptasi dengan tugas jabatan di lingkungan kerja yang baru serta menjadikan pengalaman dalam jabatan sebelumnya sebagai sarana introspeksi dan evaluasi peningkatan kerja di masa yang akan datang. (IST/KK1)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *