Indonesia

Kenapa Tak ada yang Bela Egy, Messi-nya Indonesia?

KABARKALIMANTAN1, Jakarta – Asa publik untuk melihat duel antara Messi-nya Indonesia, Egy Maulana Vikri, dengan Lionel Messi asli, harus kandas. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY), tak memasukkan nama Egy dalam daftar 26 pemain yang disiapkan untuk 2 laga FIFA Macthday versus Palestina (14/6) dan Argentina (19/6).

Egy memang kerap dijuluki Messi-nya Indonesia. Gaya atau style permainannya di atas lapangan yang terlihat seperti sang megabintang. Begitu pula postur tubuh yang relatif pendek untuk ukuran pesepak bola. Itu membuatnya diberikan predikat sebagai Messi dari Indonesia.

Baca JugaRekor Hasil Lawan Argentina Rp135 Miliar, Ini Rinciannya!

Perkuat Dewa United

Apakah tidak dipanggilan Egy ke timnas berkaitan dengan performa Egy sepulang dari Eropa dinilai menurun? Ini masih bisa diperdebatkan. Namun yang pasti ia pernah membuat STY kecewa saat menolak panggilan Timnas dalam persiapan untuk FIFA Matchday Maret 2023. Ketika itu, ia melewatkan panggilan negara dengan alasan cedera.

Nyatanya, saat absen membela tim Garuda, Egy justru bermain untuk klubnya, Dewa United di Liga 1. Jika dikaitkan dengan pernyataan STY terkait nasionalisme tempo hari, bisa jadi ini jadi pemicunya.

Kepada awak media STY sempat berujar, “Saya heran, ada pemain yang tidak terlalu bangga membela negaranya. Di negara-negara lain, pemain berlomba masuk timnas.”

Tak jelas siapa yang disentil, tapi beberapa pemain Indonesia memang ada yang menolak dipanggil timnas, baik karena keinginan sendiri maupun alasan lain. Misalnya, ditahan klub yang mengutamakan kebutuhan klub di liga daripada timnas. Ini terjadi karena PSSI saat itu lemah dalam sinkronisaasi jadwal liga dan timnas.

Apapun, absennya Egy tak ditangisi fans sepak bola Tanah Air. Berbeda dengan perlakuan pada striker peraih medali emas sekaligus top skor SEA Games 2023, Ramadhan Sananta (22). Begitu Sananta tak dipanggil timnas, mereka mencerca STY di berbagai platform media sosial.

Baca Juga: Nanta Pahlawan yang Terabaikan, Netizen: Pecat STY!

Minim Bermain di Eropa

Penurunan performa Egy sebetulnya sudah terlihat ketika pemain asal Medan itu masih berkarier di Eropa. Ia jarang mendapatkan menit bermain.

Selama kurun waktu 2018-2022, Egy bermain untuk Lechia Gdansk, FK Senica, dan Vion Zlate Moravce. Di 3 klub itu, total menit bermainnya selama 4 tahun hanya 1.448 menit.

Egy pun mengambil keputusan besar pada awal 2023. Ia memilih meninggalkan Eropa dan kembali ke Indonesia. Dewa United jadi pelabuhan karier berikutnya. Sayang, ia hanya bermain 10 kali sepanjang putaran kedua BRI Liga 1 2022/2023 dengan hanya mencetak satu gol.

Indikasi menurunnya performa Egy kian disorot setelah ia tak masuk dalam daftar pemain Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday Juni 2023. STY lebih memilih pemain lain seperti Saddil Ramdani, Witan Sulaeman, Dendy Sulistyawan, dan Yakob Sayuri.

Egy harus berusaha keras di Liga 1 musim depan untuk kembali mendapatkan tempatnya di Skuad Garuda. Selain itu, ia juga harus berpikir ulang untuk mengabaikan timnas. Sekali lagi bersikap sama, bisa jadi pintu timnas tertutup bagi dia selamanya.

Skuad Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023
1. Edo Febriansyah – Persib Bandung
2. Marc Klok – Persib Bandung
3. Ricky Kambuaya – Persib Bandung
4. Rachmat Irianto – Persib Bandung
5. Reza Arya Pratama – PSM Makassar
6. Yacob Sayuri – PSM Makassar
7. Yance Sayuri – PSM Makassar
8. Syahrul Trisna – Persikabo 1973
9. Andy Setyo – Persikabo 1973
10. Dimas Drajad – Persikabo 1973
11. Witan Sulaeman – Persija Jakarta
12. Rizky Ridho – Persija Jakarta
13. Dendy Sulistyawan – Bhayangkara FC
14. Ernando Ari – Persebaya Surabaya
15. Fachruddin Aryanto – Madura United FC
16. Stefano Lilipaly – Borneo FC
17. Jordi Amat – Johor Darul Tazim FC
18. Saddil Ramdani – Sabah FC
19. Pratama Arhan – Tokyo Verdy
20. Asnawi Mangkualam – Jeonnam Dragons
21. Sandy Walsh – KV Mechelen
22. Shayne Pattynama – Viking FK
23. Marselino Ferdinan – KMSK Deinze
24. Ivar Jenner – Jong Utrecht
25. Rafael Struick – ADO Den Haag
26. Elkan Baggott – Cheltenham Town FC

Jadwal Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023

Indonesia vs Palestina
Stadion Gelora Bung Tomo
Rabu, 14 Juni 2023

Indonesia vs Argentina
Stadion Gelora Bung Karno
Senin, 19 Juni 2023

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top
error: Content is protected !!