10 Tahun Mengabdi, Nadalsyah : Terimakasih Masyarakat Barito Utara

KABARKALIMANTAN1, Palangka Raya –Nadalsyah resmi mengakhiri jabatan sebagai Bupati Barito Utara periode kedua 2013-2028, pada 23 September 2023. Nadalsyah pun pamit ke masyarakat Iya Bengkang Turan dengan menggelar acara pisah sambut, di Arena Tiara Batara,  Minggu (24/3/2023) malam.

“Inilah namanya jabatan, ada waktunya menerima dan ada waktunya menyerahkan. Tanggal 23 september 2013 kami dilantik.

Tidak terasa 10 tahun kami menjalani amanah ini. Alhamdulillah atas izin dan bimbingan Allah serta dukungan semua, kami bisa menyelesaikan amanah ini dengan baik, “kata Nadalsyah.

Tak lupa menitipkan Barito Utara ke pundak penerusnya, untuk mepertahankan dan melanjutkan yang sudah baik dan perbaiki yang kurang baik. Serta mau mendengarkan kritikan masyarakat, sepanjang itu kritik membangun.

Pada kesempatan itu juga, dihadapan ribuan masyarakat, Nadalsyah beserta keluarga meminta maaf jika selama 10 tahun ini, ada kekurangan, tingkah laku mau pun ada perkataan yang kurang menyenangkan selama 10 tahun memimpin Iya Mullik Bengkang Turan.

“Kami mohon diri, mohon doa semuanya agar kami dan keluarga selalu sehat, panjang umur serta selalu dalam lindungan Allah SWT dan kami juga mohon doa restunya agar kami bisa memimpin yang lebih luas lagi,”pungkasnya. (tva)

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *