Sukamara

Pemkab Sukamara Bangun Sanggar Budaya Untuk Dukung Seniman Berkarya

KABARKALIMANTAN1, Sukamara – Pemerintah Kabupaten Sukamara, Kalimantan Tengah membangun sanggar seni budaya sebagai bentuk dukungan nyata terhadap para seniman agar semakin berkembang serta terus menghasilkan karya-karya terbaik.

“Semua tentu memahami, salah satu yang berperan dalam pelestarian kebudayaan adalah sanggar seni. Sanggar seni merupakan sarana atau tempat berkesenian baik berupa seni lukis, tari, musik, maupun pertunjukan,” kata Bupati Sukamara Windu Subagio di Sukamara, Kamis (23/2/2023).

Pembangunan seni budaya, kata dia, pada dasarnya upaya berkesinambungan dilakukan pemerintah kabupaten setempat melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata untuk membina serta mengembangkan kesenian daerah.

Ia menuturkan sanggar seni identik dengan kegiatan belajar suatu kelompok masyarakat untuk mengembangkan ilmu atau bidang tertentu, termasuk kesenian tradisional.

Selain itu, katanya, sanggar seni juga bagian dari pendidikan nonformal yang rutin diselenggarakan masyarakat.

Dia mengharapkan sanggar seni menjadi salah satu tempat untuk menjaga kelestarian seni dan budaya, di antaranya dengan mengolah seni yang dimiliki sekelompok masyarakat untuk kepentingan pertunjukan dengan tidak meninggalkan ciri khas daerah.

“Kehadiran sebuah sanggar seni sangat diperlukan oleh masyarakat, seniman dan pemerintah sebagai sarana menumbuhkembangkan kesenian daerahnya,” jelasnya.

Setelah diresmikan sanggar seni budaya ini, katanya, dapat menghidupkan kembali kesenian yang hampir punah maupun sebagai sarana penunjang untuk studi kesenian, mulai dari meneliti, memelihara, melestarikan, membina, serta mengembangkan kesenian daerah.

“Hal lainnya juga dapat menciptakan lapangan kerja bagi seniman daerah, memberikan ruang ekspresi kepada seniman tanpa meninggalkan keaslian seni tradisional daerahnya, sebagai tempat kunjungan bahan pembelajaran,” tuturnya.

Manfaat keberadaan sanggar seni, katanya, pengunjung atau masyarakat dapat memperoleh informasi yang jelas mengenai jenis kesenian yang dikelola suatu sanggar, menikmati bahkan menghayati isi dari suatu pertunjukan seni sebagai suatu apresiasi budaya, serta pembinaan kegiatan seni dapat terkelola dengan baik dan lebih terarah.

“Mari kita berusaha untuk selalu memelihara dan menjaga keberagaman budaya sebagai modal membangun generasi muda yang berkualitas dan kompetitif,” ucapnya. (ant)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top
error: Content is protected !!