KABARKALIMANTAN1, PALANGKA RAYA – Dewan Kehormatan dan Pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) masa bakti 2022-2027 resmi dilantik Ketua Umum Pusat PMI H.M Jusuf Kalla, di Swiss Belhotel Danum Palangka Raya, Senin (16/1/2023).
Staf Ahli Setda Kalteng Suhaemi didaulat sebagai Ketua Dewan Pengurus Kehormatan dan Sekda Kalteng Nuryakin sebagai Ketua PMI Kalteng.
Dalam sambutannya mantan wapres itu mengucapkan terimakasih atas dukungan Pemerintah Provinsi Kalimatan Tengah dalam membantu kinerja PMI.
“Saya berharap pengurus yang baru ini dapat terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” katanya.
PMI, JK bilang harus memberikan pelayanan yang terbaik dan harus tetap bekerja sama dengan pemerintah guna mendukung kerja kemanusiaan, sesuai tujuh prinsip pokok yakni kemanusiaan, kebersamaan, kenetralan, kemandirian, kesukarelaan, kesatuan dan kesemestaan.
Sementara itu Wagub Kalteng Edy Pratowo berharap, pelantikan ini hendaknya dapat dijadikan momentum memperkuat peran strategis PMI Provinsi Kalimantan Tengah, agar mampu menghadapi tantangan tugas kemanusiaan kedepan yang makin beragam.
Ia mengajak terus mengembangkan inovasi dari sistem yang sudah ada, dilakukan penyempurnaan jika diperlukan dan tetap semangat mengabdi kepada masyarakat atas dasar kemanusiaan.
Sebab, PMI merupakan garda terdepan dalam memberikan bantuan dan layanan kemanusiaan bagi masyarakat saat terjadi kecelakaan atau bencana. Meski PPKM telah dicabut, tapi pandemi belum dinyatakan berakhir, potensi kebencanaan lain bisa saja terjadi sewaktu-waktu.
Dalam menghadapi situasi yang tidak menentu tersebut, diperlukan kesiapsiagaan optimal, mulai dari tingkat provinsi, kabupaten/kota dan bahkan sampai kecamatan, serta strategi yang proaktif disegala kondisi.
Ia juga mengimbau seluruh jajaran PMI Provinsi Kalimantan Tengah untuk memelopori aksi kemanusiaan donor darah agar menjadi gaya hidup di tengah-tengah masyarakat. (TVA)
