KABARKALIMANTAN1, Jakarta – Meski akan dikunjungi Puan Maharani dan kru PDI Perjuangan (PDIP), Partai Gerindra menegaskan takkan meninggalkan koalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Pekan depan Puan akan berkunjung ke Hambalang, rumah Prabowo Subianto, Ketua Umum Gerindra.
“Semua pembahasan soal capres-cawapres, akan didiskusikan bersama Ketum PKB, Muhaimin Iskandar. Gerindra tidak pernah ninggalin orang,” kata Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra, Desmond Junaidi, pada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (30/8).
Ia meyakinkan segala hasil komunikasi dari pertemuan Prabowo dan Puan akan dibahas dengan PKB. “Berbagai kemungkinan koalisi terbuka dengan kesepakatan bersama. Tinggal bagaimana PKB dan Gerindra, dan PDIP duduk lagi bareng kalau itu harus tentang keputusan-keputusan yang sangat strategis,” kata dia.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP, Said Adullah, menyebut Puan akan melanjutkan safari politik dengan menemui Prabowo. “Puan dan Prabowo bakal bertemu pekan depan. Salah satu agendanya adalah berkuda bersama di rumah Prabowo di Hambalang, Bogor,” kata Said.
Sandi Ikut Pilpres 2024
Sementara itu Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, menyatakan siap maju di Pilpres 2024. Hal itu disampaikan dalam forum silaturahmi DPW PPP Yogyakarta. Para elite partai berlambang ka’bah itu menilai Sandi sebagai figur yang pantas menjadi peserta Pilpres 2024.
Sandi pun mengapresiasi berbagai dukungan yang dialamatkan kepadanya sejauh ini. Termasuk dari kelompok yang telah memberikan kepercayaan kepadanya di Pilgub DKI Jakarta 2017 maupun Pilpres 2019 lalu.
“Terima kasih pada rekan-rekan, baik di 2017 maupun 2019. Saya yakin politik Indonesia 2024 brand-nya adalah politik kebersamaan. Pak Jokowi sudah memulai di 2019 dengan konsep bertanding untuk bersanding. Ini suatu inovasi politik, jadi brand kita, mengedepankan silaturahmi,” sambungnya.
“Kader PPP di Aceh dan Sulawesi mengusulkan nama Pak Sandiaga Uno sebagai calon presiden di Pilpres 2024,” komentar Arsul Sani, Wakil Ketua Umum PPP. “Pak Sandi salah satu generasi muda yang layak maju sebagai Capres,” imbuh Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan.
Gerindra mengaku tidak stres terkait usulan parpol lain yang mendorong Sandi yang merupakan orang Gerindra, untuk maju di Pilpres 2024. Namun Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, tetap menyentil Sandi.
“Jadi saya kira Pak Sandi orang yang loyal dan setia kepada partai dan Pak Prabowo. Saya yakin beliau tidak akan menerima pinangan partai lain untuk menjadi capres dan cawapres di Pilpres 2024,” kata Muzani kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
Prabowo sendiri sempat berkomentar pendek terkait adanya dukungan PAN dan PPP yang mendukung Sandi di Pilpres 2024. “Silakan, bagus,” ujarnya dengan wajah datar.
