Palangka Raya

Anggota DPRD Nilai Pembangunan di Kota Palangka Raya Cukup Baik

KABARKALIMANTAN1, PALANGKA RAYA – Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Anna Agustina Elsye, menilai pembangunan yang telah dicapai Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya selama 2022 ini sudah cukup baik.

“Hasil kerja yang dilakukan Pemko Palangka Raya patut diapresiasi, karena berjalannya berbagai jenis pembangunan infrastruktur, khususnya pembangunan atau peningkatan jalan maupun drainase,” papar Anna, Rabu (28/12/2022).

Ia mengatakan, sudah cukup banyak pembangunan, perbaikan, pembenahan dan perawatan infrastruktur, baik jalan maupun drainase yang sudah dilaksanakan Pemkot Palangka Raya.

Beberapa pembangunan dan peningkatan jalan serta drainase yang telah dilakukan antara lain di Jalan Rajawali,  Tjilik Riwut, Yos Sudarso dan di beberapa titik lainnya. Terlaksananya pembangunan infrastruktur tersebut, memang menjadi fokus dari wali kota dan wakil wali kota Palangka Raya.

Namun demikian, ia melanjutkan, pengerjaan pembangunan infrastruktur tersebut, harus bisa selesai tepat waktu dan sesuai dengan perencanaan. Selain itu  berharap, dalam pelaksanaan setiap pembangunan infrastruktur, harus memastikan kualitas dan mutunya.

Sebab,  infrastruktur yang dibangun tidak untuk jangka pendek atau menengah, melainkan untuk jangka panjang demi kepentingan masyarakat banyak.

“Ini tentunya tidak terlepas dari upaya Pemkot yang melakukan pemantauan secara ketat terhadap proyek pengerjaan drainase maupun jalan yang tengah berjalan, demi memastikan mutu dan kualitas pekerjaan,” pungkasnya. (GUS)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

To Top
error: Content is protected !!