Anggota DPRD Barut Beri Imbauan Hadapi Karhutla

KABARKALIMANTAN1, Muara Teweh – Masuknya musim kemarau yang melanda beberapa wilayah salah satunya Kabupaten Barito Utara dan sekitarnya, hal tersebut diketahui yang mana pada beberapa waktu terakhir terdapat sejumlah lahan yang mengalami kebakaran. Dimana juga menjadi bentuk perhatian dari salah satu kalangan anggota DPRD Barirto Utara (Barut), Iqbal Reza Erlanda.

Anggota DPRD politisi Partai Demokrat Barito Utara tersebut juga turut menyampaikan himbauan terhadap seluruh lapisan masyarakat agar kiranya dapat menjaga lahan dan pemukiman sekitarnya, karena dengan itu dapat meminimalisir terjadinya hal yang tidak diinginkan seperti kebakaran lahan. Juga tidak lepas jika melihat atau adanya kebakaran pada lahan agar kiranya segera melapor kepada pihak berwajib maupun instansi yang khusus yang menangani seperti Damkar dan BPBD setempat.

Lanjutnya, kita juga tidak ingin kabut asap terjadi kembali seperti beberapa tahun yang lalu yang mana diakibatkan dari kebakaran hutan dan lahan (karhutla). “Semoga hal tersebut tidak terulang kembali, hal ini juga menjadi kewaspadaan kita semua terhadap lahan kering yang dirasa sangat mudah terbakar,” jelas Iqbal.

Ia juga mengatakan bahwa menurut pantauan beberapa titik yang berpotensi terjadinya karhutla sudah terpetakan, hingga saat ini dari Damkar maupun instansi terkait terus melakukan upaya meminimalisir karhutla.

“Saya selaku anggota DPRD Barito Utara juga turut apresiasi terhadap kinerja satuan Damkar dan BPBD yang terus berusaha untuk melakukan pemadaman terhadap lahan dan lainnya.” Pungkas Iqbal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *